Tugas 3 MPPL C

 Project Charter: Website Departemen Teknik Mesin ITS


Background

Proyek ini dibuat berdasarkan kebutuhan dari pihak Departemen Teknik Mesin ITS untuk memperbarui situs resmi mereka agar dapat tampil lebih informatif dan menarik. Hal ini dikarenakan beberapa halaman masih tampak kosong dan tidak efektif dari segi konten dan tata letak.mpak kosong dan tidak efektif dari segi konten dan tata letak.



Goals

·         Halaman-halaman pada situs Departemen Teknik Mesin ITS dapat muncul pada halaman pencarian Google karena pengolahan SEO yang teratur.

·         Tampilan yang lebih menarik untuk dibaca dan dipandang.

·         Informasi yang lebih ter-update.


Scope
Kami akan melakukan beberapa perbaikan terhadap halaman yang sudah tersedia sebelumnya pada situs DTM-ITS. Selebihnya, segala pembaruan dilakukan berdasarkan kebutuhan dan permintaan dari pihak client, yaitu pihak Departemen Teknik Mesin ITS sendiri. Kami tidak melakukan kegiatan pembuatan konten. Seluruh konten yang akan dimasukkan ke dalam situs DTM-ITS dibuat oleh pihak manajemen untuk kemudian kami olah kembali agar lebih menarik untuk dimasukkan ke dalam situs DTM-ITS.



Key Stakeholders

Client       

Departemen Teknik Mesin Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya

Sponsor

Departemen Teknik Mesin Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya

Project manager

Bu Dini Adni Navastara

Project team members

Kevin Christian Hadinata, Salim Bin Usman.



Project Milestones
21 Juli 2020: Pengenalan terhadap proyek yang akan dikerjakan. Pertemuan antar anggota proyek dengan project manager sekaligus tanggal dimulainya proyek.

28 Juli 2020: Pertemuan dengan pihak client untuk pembahasan scope, kebutuhan proyek, serta hal-hal esensial lainnya.

1 Agustus 2020: Pengolahan tata letak halaman dalam situs untuk pertama kalinya.

8 Agustus 2020: Pengolahan konten berdasarkan search engine optimization.

14 Agustus 2020: Monitoring dan Controlling dengan pihak client.

21 Agustus-16 Oktober 2020: Pengajaran kepada pihak asisten lab Departemen Teknik Mesin tentang pengolahan situs yang baik. Dilaksanakan secara berkala seminggu sekali setiap hari Jumat.

21 Oktober 2020: Tanggal berakhirnya proyek.


Project Budget
Karena proyek berjalan dalam platform yang bebas biaya, maka tidak ada pengeluaran untuk maintenance dan pengolahan situs. Selebihnya, koneksi internet dilakukan menggunakan akses wi-fi dari pihak ITS.


Risk

Risiko yang akan dihadapi antara lain, adanya gangguan konektivitas internet atau permasalahan server dari pihak situs yang sedang diolah. Ada juga risiko terlambatnya informasi tersalurkan dari pihak client sehingga situs juga kurang cepat dalam menyampaikan informasi terbaru.


Responsibility

Client:

-          Menyediakan informasi yang dibutuhkan untuk pengolahan situs.

Project Team:

-          Melakukan update informasi berdasarkan kebutuhan dan keinginan client,

-          Melakukan update tata letak berdasarkan keinginan client dan perspektif tim sendiri,

-          Melakukan pengolahan terhadap aturan SEO pada situs DTM.

Comments

Popular Posts